Anak TK Telkom Baturaja Serbu Stasiun Kereta Api

oleh -1273 Dilihat
Baturaja.OKU POS.Co – Kereta api merupakan sarana transportasi yang handal. Tidak seperti biasanya, Sabtu (5/10/2019) Stasiun Kereta Api Baturaja di serbu oleh anak – anak TK Telkom Baturaja.
Kedatangan anak – anak TK Telkom Baturaja tersebut merupakan salah satu materi belajar di luar kelas yang hari ini anak – anak di ajarkan bagaimana cara membeli tiket, tertib di ruang tunggu dan mengenalkan lingkungan stasiun kereta api.
Syaiful Bahri Kepala Stasiun Kereta Api Baturaja, sangat mengapresiasi atas kehadiran dari anak – anak TK Telkom Baturaja yang hari ini mengadakan kunjungan ke stasiun kereta api Baturaja. Memang mulai dari usia dini anak – anak kita sudah harus di beri pelajaran dan pengetahuan tentang kereta api.
Sementara Itu Hj. Deswati Syakroni Spd. Msi, Kepala TK Telkom Baturaja mengucapkan terimakasih kepada pihak stasiun kereta api Baturaja yang telah menerima kunjungan dari anak – anak TK Telkom Baturaja. Dan mengajarkan kepada anak – anak tentang tata cara mulai dari pembelian tiket kereta, sampai mengenalkan kereta api rangkaian panjang (Babaranjang) yang melintas di stasiun kereta api Baturaja dan tidak kalah pentingnya Tiara petugas loket memberikan penjelasan kepada anak – anak untuk tertib antri di loket membeli tiket.
Juga yang lebih penting di ajarkan kepada anak – anak untuk selalu menjaga kebersihan dan lingkungan stasiun yang di sampaikan oleh Bapak Romli yang sambil menghibur anak – anak.
Sementara itu Cici, salah satu wali murid B1 TK Telkom Baturaja anggota Persit Dodik lapur Kemelak Baturaja ini sangat senang dengan kegiatan yang di adakan oleh TK Telkom Baturaja. Sehingga dengan belajar keluar sekolah seperti ini dapat lebih memberikan pemahaman kepada anak – anak dan kebetulan putranya yang sekolah Di TK Telkom Baturaja belum pernah naik kereta api.
“Belum pernah naik kereta api anak saya Ebin, jadi dengan mendapat pelajaran dan bimbingan seperti ini di harapkan anak saya sudah memahami bagai mana menjadi penumpang kereta api yang baik” harapnya. (Yuni)
BACA JUGA  PENEGAKAN PENERTIBAN DAN DISIPLIN DIBERLAKUKAN BAGI ANGGOTA POLRES OKU

No More Posts Available.

No more pages to load.