DPD Perkumpulan Gerakan Kebangsaan Kabupaten OKU Selatan Bagikan 1000 Masker

oleh -949 Dilihat

Muaradua.OKU POS.Com – Sebagai bentuk keperdulian terhadap sesama dan partisipasi dalam memutus penyebaran Coronavirus, DPD Perkumpulan Gerakan Kebangsaan turut bersinergi dalam melawan Covid-19, dengan membagikan 1000 masker di Kabupaten OKU Selatan.

Terpantau sampai dengan Kamis, 30 April 2020, DPD PGK OKU Selatan melaksanakan kegiatan bagi masker mulai dari Kelurahan Pasir Ilir dan berakhir di posko gugus tugas di terminal Muaradua.

BACA JUGA  Hijaukan Mapolres, Satlantas Polres OKU Selatan Tanam Ratusan Bibit Buah

Rachmat Affandi, selaku dewan pembina PGK OKU Selatan menyampaikan kondisi saat ini diperlukan sinergi semua elemen.

” Kondisi darurat mengharuskan kita bahu membahu dan bersinergi semua elemen, maka PGK OKU Selatan tidak mau ketinggalan dalam upaya melawan covid-19 ini “, Ujarnya.

Rachmat Affandi juga menghimbau, untuk munculkan kesadaran memakai masker.

” Perlu kita syukuri kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, masuk dalam zona aman, akan tetapi tetap harus waspada dan masyarakat semua, ayo lah muncul kan kesadaran diri kita untuk memakai masker baik yang sehat apalagi yang sedang”, Tutup Rachmat. (Yuni)

No More Posts Available.

No more pages to load.