DPRD OKU Timur Sukses Gelar Sidang Paripurna Istimewa Hari Jadi OKU Timur Ke – 16

oleh -754 Dilihat

Martapura.OKU POS.Com – Rapat paripurna istimewa ke V, masa persidangan kedua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ), Kabupaten Ogan Komering Ulu ( OKU ) Timur, Sumatera Selatan. Dalam rangka peringatan hari jadi Kabupaten OKU Timur Ke-16 berjalan sukses.

Rapat di pimpin Ketua DPRD Kabupaten OKU Timur H Beni Defitson,S IP MM , diawali dengan ucapan selamat datang kepada tamu undangan terkhusus Gubernur Sumatera Selatan beserta rombongan yang hadir.

Peringatan HUT OKU Timur ke-16, merupakan momentum sejarah untuk melangkah maju kedepan dengan tidak melupakan masa lalu sebagai mata rantai sejarah untuk menatap masa depan lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera.

Di usia yang ke-16 tahun ini, wajah OKU Timur nanyak mengalami perubahan, di bidang Pembangunan, Perekonomi, Sarana Kesehatan dan Pendidikan, serta di berbagai bidang lainnya. Meskipun masih banyak tantangan besar yang harus dihadapi untuk menuju OKU Timur lebih naik lagi.

“Dengan perkembangan isu-isu strategis tentang pembangunan kita sudah membangun sentra-sentra ekonomi untuk menunjang perkembangan ekonomi masyarakat, sehingga apa yang menjadi tujuan Pemerintah untuk mensejahterakan masyarakatnya dapat tercapai”, Ujar Beni.

Lebih lanjut pihaknya mengajak untuk membangun komunikasi yang baik dengan berazaskan moral. “Berinovasi itu penting sesuai dengan kemajuan teknologi serta kehidupan yang semakin kompleks sehingga membutuhkan pelayanan yang cepat dan tepat, jika tidak akan membuat tingkat kepercayaan masyarakat kepada pemerintah semakin rendah,” terang Beni.

BACA JUGA  Wabup OKU Selatan Tinjau Langsung Posko Penanggulangan Covid-19 Di Perbatasan Provinsi Lampung

OKU Timur MADANI, Maju Aman, Damai, Nyaman dan Inovatif, merupakan langkah positif mengarah kesejahteraan diera digital, kita wujudkan masyarakat OKU Timur yang selalu menjunjung tinggi persatuan dan kebersamaan serta jalinan silaturaumi yang erat selalu terjaga.

Lebih dalam Beni Defitson, mengucapkan banyak terimakasih kepada Gubernur Sumatera Selatan yang telah memberikan perhatian penuh kepada kabupaten OKU Timur, atas nama masyarakat ” saya mengucapkan terimakasih atas telah di bangun nya ruas jalan jalur Komering dan ruas jalan Belitang, yang kini sudah mulus sehinga dapat memperlancar sarana transfortasi,” tutup Beni.

Bupati OKU Timur HM Kholid Mawardi, S.Sos, MSi, dalam HUT OKU Timur, mengajak untuk bergandengan tangan agar mampu menyelesaikan permasalahan yang ada.

HUT OKU Timur mengusung tema Madani, upaya yang terus dilakukan peningkatan infrastruktur, menurunkan angka kemiskinan. Tapi OKU Timur belum mampu menurunkan angka kemiskinan satu digit 0,14 dari 10,57. “Sehingga terus dilakukan berbagai cara dilakukan untuk menekan angka kemiskinan,” ujarnya.

Sementara itu Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru SH. MM, dalam sambuatannya mengatakan ” Dua priode saya memimpin di OKU Timur banyak sudah prestasi yang di peroleh Kabupaten yang baru dimekarkan kala itu, namun dengan kebersamaan antar pemerintah dan masyarakat Kabupaten OKU Timur, dapat mensejajarkan diri dengan Kabupaten Kota di Sumatera Selatan, bahkan dapat bersaing dengan Kabupaten Kota di Indonesia.

BACA JUGA  Ketua DPRD OKU Ir. H. Marjito Bachri Pimpin Rapat Paripurna Penetapan Bupati Dan Wakil Bupati OKU Terpilih

Saya bangga sebagai Gubernur dan Putra Daerah OKU Timur, yang mana sampai saat ini Pemerintah dan masyarakat nya selalu kompak, bersatu dan yang paling membanggakan jalinan silaturahmi selalu terjaga. Pembangunan merata di mana-mana, terutama sarana jalan yang kala itu masih banyak di jumpai jalan berlobang, jalan berlumpur kini semua sudah di bangun masyarakat OKU Timur. Dapat menikmati hasil pembangunan Tersebut karena Gubernur nyo Putra OKU Timur, Ujar Deru.

Paripurna istimewa HUT OKU Timur dihadiri Gubernur Sumsel H. Herman Deru, SH,MM, Bupati OKU Timur HM Kholid Mawardi S.Sos, MSi, Wakil Bupati Fery Antoni SE, Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya, SH, SIK, Danrem 044 Gapo Kolonel ARH Sony Septianto; Dandim 0304 OKU Letkol Agung Widodo, anggota DPR RI Hj Percha Leanpuri, Anggota DPD RI Jialika Maharani, Anggota DPRD Sumsel Lindawati Syaropi Bupati walikota Tokoh Agma, Tokoh, Adat, Tokoh Pemuda ,Pengurus Parpol, Camat, Para Kepala Desa dan Undangan lainnya. ( Azam )

No More Posts Available.

No more pages to load.