Hijaukan Mapolres, Satlantas Polres OKU Selatan Tanam Ratusan Bibit Buah

oleh -923 Dilihat
Muaradua.okupos.com – Menanam pohon adalah salah satu wujud sumbangsih kita terhadap kelangsungan ekosistem di bumi ini, karena dengan penghijauan udara di sekitar kita akan menjadi bersih, karena pohon merupakan penghasil Oksigen yang kita butuhkan untuk bernafas.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kasat Lantas Polres OKU Selatan AKP I ketut Bagia, saat memimpin langsung kegiatan menanam bibit buah Naga di seputaran Mako Satlantas Polres OKU Selatan, Sabtu (19/12/2020) pagi.
.
Dalam kegiatan tersebut, ada 200 bibit buah Naga dari berbagai jenis bibit tanaman di tanam di lahan Mapolres Satlantas.
.
Kapolres OKU Selatan AKBP Zulkarnain Harahap S.IK, mengapresiasi kegiatan Sat Lantas Polres OKU Selatan yang langsung action melakukan gerakan tanam bibit.
.
AKP I ketut Bagia menyampaikan bahwa penanaman bibit buah naga di lingkungan satuan kerja ini bertujuan untuk melakukan penghijauan. Sebab dengan program penghijauan ini udara disekitar akan menjadi lebih segar dan dapat mengurangi polusi udara.
“Terima kasih kepada anggota Satlantas yang sudah respon cepat dan bergerak dalam kegiatan tanam bibit buah naga, guna keberlangsungan dan manfaat bagi kita bersama,” ujarnya.(Yuni)
BACA JUGA  Ikuti Audensi Bersama Ketua KPK RI: Bupati Popo Mengajak Mengelola Anggaran Yang Ada Dengan Baik

No More Posts Available.

No more pages to load.