Saat Pesta Pilkada Berlangsung, Wakapolda Sumsel Datangi Polres OKU Selatan

oleh -858 Dilihat

Muaradua.OKU POS.Com – Kepala Kepolisian daerah (Kapolda) Sumatera Selatan (Sumsel) yang diwakili Wakapolda Sumsel Brigjen. Pol. Rudi Setiawan, SIK, SH, MH., didampingi Dir. Binmas Polda Sumsel Kombes Pol. Heru Tri Sasono, SIK, MSi., dan Wadir Reskrim Um Polda Sumsel beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah hukum Polres OKU Selatan, Rabu (09/12/2020).

Kedatangan Wakapolda beserta rombongan disambut langsung oleh Kapolres OKU Selatan AKBP. Zulkarnain Harahap, SIK., didampingi para PJU Polres OKU Selatan. Yang mana, dalam giat ini juga tampak dihadiri oleh Dandim 0403/OKU, Ketua KPU dan Ketua Bawaslu OKU Selatan.

Adapun tujuan dan maksud dari kunjungan kerja Wakapolda, selain memonitor dan meninjau situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres OKU Selatan dalam kegiatan pesta demokrasi Pilkada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten OKU Selatan, yang sedang berlangsung. Wakapolda juga menyampaikan beberapa pesan, baik itu dari Kapolri maupun Kapolda, diantaranya.

BACA JUGA  Masker Gratis Dari Kapolres OKU Selatan

1. Wakapolda menyampaikan pesan kamtibmas dari Kapolri maupun Kapolda Sumsel terkait menciptakan situasi kamtibmas, yang kondusif dengan terwujudnya Pilkada aman, damai dan sehat.

3. Menyampaikan agar protokol kesehatan diterapkan, dan TPS dilengkapi dengan peralatan prokes Covid-19 sebanyak 15 item.

4. Penyampaian agar siap menang dan siap kalah terhadap Paslon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada di Kabupaten OKU Selatan, yang mana sebelumnya giat tersebut telah dilaksanakan oleh Polres OKU Selatan.

5. Memberikan motivasi agar semangat dalam pelaksanaan tugas kepada petugas Pam maupun penyelenggara Pilkada, untuk menjadikan tugas sebagai amanah dan ibadah. Sehingga dilaksanakan dengan tulus, bersih dan bertanggung jawab.

BACA JUGA  Bupati OKU Resmikan Pembukaan Simulasi Sistem CAT

6.Bila terdapat permasalah terkait proses pilkada, agar dapat diatasi dengan profesional dan prosedur yang benar sesuai aturan yang berlaku dengan melibatkan Gakkumdu serta Bawaslu.

Pada kesempatan tersebut, Wakapolda juga mengisi rangkaian kegiatannya dengan menyempatkan diri untuk meninjau langsung salah satu TPS yang berada di Kelurahan Batu Belang Jaya, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan, dan juga beberapa TPS lainnya.

Usai meninjau TPS, Wakapolda juga menyempatkan waktunya dengan mengunjungi kediaman Bupati OKU Selatan, dan bertatap muka dengan Bupati dan wakil Bupati OKU Selatan, dilanjutkan dengan ramah tamah dengan pejabat dan personil Polres OKU Selatan.(Yuni)

No More Posts Available.

No more pages to load.