Aksi Ekstrem DPC Srikandi Pemuda Pancasila di OKU Selatan Berarung Jeram di Ranau Refting Kibarkan Sang Saka Merah Putih 

oleh -647 Dilihat
Banding Agung.OKU POS.Com – Beragam cara dilakukan untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-76 tahun. Seperti yang dilakukan DPC Srikandi Pemuda Pancasila OKU Selatan, Team Ranau Refting dan sejumlah mahasiswa di Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan. Untuk mengibarkan bendera merah putih di Sungai Selabung Banding Agung.
Meski di wabah Covid 19 yang masih belum reda di Bumi Nusantara ini, tidak menyurutkan niat anak bangsa dalam memperingati HUT RI ke 76 Tahun.
.
Seperti yang di lakukan Team Ranau Refting para Srikandi tangguh, Desa Simpang Sender dan Desa Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan, Selasa (17/08/2021).
Sebelum melaksanakan upacara para Srikandi berdoa, melakukan pemanasan. Karena akan menuju ke titik pengibaran bendera dengan mengarungi sungai Selabung berarung jeram menggunakan karet perahu.
.
Upacara di laksanakan di Sungai Selabung, Rantau Nipis, Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan. Team Ranau Refting dan Srikandi melaksanakan upacara peringatan HUT RI tingkat Kecamatan.
.
Dampak pandemi yang belum mereda selama dua tahun ini, akhirnya Team Ranau Refting dan warga Banding Agung mengambil inisiatif untuk mengadakan upacara tingkat kecamatan.
Warga Desa Banding Agung mengapresiasi setinggi-tingginya atas terselenggaranya upacara di Kecamatan Banding Agung. Yang di gagas oleh Team Ranau Refting.
.
Meski bermedan ekstrem, Srikandi tetap tegar mengibarkan bendera tersebut selama Berarung jeram dan sukses dibentangkan. Hebatnya, yang Berarung jeram di sungai yang curam tersebut yakni para srikandi.
Pantauan okupos.com, pengibaran ini menggunakan perlengkapan lengkap arung jeram. Beberapa personel bersiaga di hilir sungai dan para Srikandi mengibarkan bendera merah putih.
.
Suasana detik-detik HUT ke-76 RI ini pun berlangsung khidmat dengan diikuti terbatas aparat pemerintah desa setempat.
.
“Alhamdulillah kita bisa melaksanakan HUT RI ke-76 Tahun. Para Srikandi OKU Selatan ini tidak jauh berbeda dengan pahlawan karena tantangan mereka luar biasa mengibarkan bendera merah putih di lokasi tersebut,”Ujar Team Rafting.
Kibarkan Bendera Merah Putih di Sungai Selabung, Team Ranau Refting mengatakan, ada puluhan srikandi dan puluhan personel pendukung dalam pelaksanaan pengibaran bendera tersebut.
.
Aksi ini dilakukan gabungan mahasiswa dan Team Ranau Refting.
“Pengibaran bendera sang saka merah putih di Sungai Selabung yang Ekstream ini mengandung pesan betapa berat dan sulitnya merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Para pengibar DPC Srikandi Pemuda Pancasila OKU Selatan sebagai bentuk kecintaan generasi muda kepada bangsa Indonesia, sekaligus memperkenalkan keindahan alam,” katanya. (Yuni)
BACA JUGA  Pjs Bupati OKU Selatan Hj. Nora Elisya, SH MM, Hadir Pada Rapat Persiapan Tahapan Pilkada Tahun 2020

No More Posts Available.

No more pages to load.