Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku Perduli Pondok Pesantren Modern Adzikro 

oleh -926 Dilihat
Baturaja.OKU POS.Com — Pesantren adalah sebuah pendidikan tradisional yang para siswanya tinggal bersama dan belajar di bawah bimbingan guru yang lebih dikenal dengan sebutan kiai, dan mempunyai asrama untuk tempat menginap santri. Santri tersebut berada dalam kompleks yang juga menyediakan masjid untuk beribadah, ruang untuk belajar, dan kegiatan keagamaan lainnya.
Kompleks ini biasanya dikelilingi oleh tembok untuk dapat mengawasi keluar masuknya para santri sesuai dengan peraturan yang berlaku. Pondok Pesantren merupakan dua istilah yang menunjukkan satu pengertian. Pesantren menurut pengertian dasarnya adalah tempat belajar para santri, sedangkan pondok berarti rumah atau tempat tinggal sederhana terbuat dari bambu. Di samping itu, kata pondok mungkin berasal dari Bahasa Arab Funduq yang berarti asrama atau hotel. Di Jawa termasuk Sunda dan Madura umumnya digunakan istilah pondok dan pesantren, sedang di Aceh dikenal dengan Istilah dayah atau rangkang atau menuasa.
.
 Sedangkan di Minangkabau disebut surau. Pesantren juga dapat dipahami sebagai lembaga pendidikan dan pengajaran agama, umumnya dengan cara nonklasikal, di mana seorang kiai mengajarkan ilmu agama Islam kepada santri-santri berdasarkan kitab-kitab yang ditulis dalam bahasa Arab oleh Ulama Abad pertengahan, dan para santrinya biasanya tinggal di pondok (asrama) dalam pesantren tersebut.
.
Saat ini pertumbuhan pondok pesantren semakin maju dan berkembang seiring dengan tuntut Zaman yang Modern
sehingga Perkembangan Pondok Pesanten pun Ikut berbenah dan mandiri mulai dari Bangunan Pondok Pesanten tersebut sampai metode Pendidikan.
.
Di antaranya Pondok pesantren Modern Adzikro yang di bangun di Area Perumahan Adzikro tersebut kini dalam proses pembangunan. Sebagi bentuk keperdulian Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku beberapa waktu yang lalu yayasan yang aktif dan konsen di bidang sosial ini berkunjung dan melihat pembangunan Pondok Pesantren yang sedang dalam proses pembangunan tersebut.
Ada puluhan ribu material batu bata yang di sumbangkan dan beberapa truk pasir untuk pembangunan tersebut, serta lima puluh bibit pohon nangka yang di tanam di lingkungan pondok pesantren tersebut.
.
Andaran Simbolon, SH Ketua Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku, pengusaha muda OKU yang akrab di sapa Bang Alex ini mengatakan, yang mana saat ini sarana pendidikan haruslah di tingkat kan dan kita semua di tuntut untuk perduli terhadap pembangunan di berbagai bidang, apa lagi untuk pendidikan pada akhirnya akan bermuara pada kecerdasan anak bangsa.
 .
Kami dari Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku hari ini mengagendakan untuk melihat dan memberikan bantuan kepada Pondok Pesantren yang sedang di bangun.
.
Sementara Itu, Romi Irwanda Ketua REI OKU Raya yang juga ketua Bidang Perencana pada Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku mengatakan, ini lah bentuk dari kebersamaan keperdulian terhadap sesama baik di bidang sosial Budaya, keagaman yang tergabung di dalam Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku.
“Hari ini kita bekunjung dan memberikan bantuan ke polres ada pondok pesantren, untuk selanjut nya kita juga akan melakukan hal yang sama kepada sarana pendidikan dan keagamaan. Karena Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku terbentuk oleh kerjasama yang baik  yang di dalamnya ada pemuda – pemuda Kabupaten OKU yang  dari berbagai latar propesi, suku agama namun bisa bersatu dan seirama, “Ujar Romi Irwanda yang di dampingi oleh Ketut Sumantra, S Pd, Putra Hindu,Tulus Johan Effendi  Putra Muslim, Afuk Putra Budha, serta RM Wahyu Pengawas Yayasan Ayo Bangkit Bangsa Ku. ( Azam )
BACA JUGA  Berikut Informasi Hasil Operasi Bibir Sumbing Bantuan Sosial Polres OKU Selatan

No More Posts Available.

No more pages to load.